Dekranasda Sulsel Siap Ikuti Pameran Kerajinan se-ASEAN “Inacraft” di Jakarta

Makassar, – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sulawesi Selatan (Sulsel) siap mengikuti pameran kerajinan se-Asia Tenggara yaitu International Handicraft Trade Fair (Inacraft) di Jakarta pada 15-19 April 2020.

Ketua Dekranasda Sulsel Lies F Nurdin mengatakan dalam pameran ini Sulsel akan menampilkan berbagai produk terbaik yang dipilih dari 24 kabupaten/kota.

“Inacraft adalah pameran kerajinan terbesar di Indonesia termasuk di Asia, pesertanya datang dari beberapa negara di Asia Tenggara, di tahun ini Dekranasda Sulsel akan membawa produk berkualitas yang harus kita sampaikan kepada khalayak ramai, nasional dan Asia kalau kerajinan dan budaya Sulawesi Selatan beraneka ragam,” kata Lies usai bertemu dengan panitia Inacraft untuk Sulawesi Selatan di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Senin.

Lies menyebutkan meski merupakan pendatang baru di Inacraft, Sulsel yang baru mengikuti pameran ini di tahun 2019 lalu menuai pujian penyelenggara. Mulai dari produk kerajinan yang dipamerkan hingga desain dan tata letak stan pameran.

“Dari tujuh juri penilai, lima di antaranya memilih Sulsel sebagai stan dan produk kerajinan terbaik. Untuk itu, tahun 2020 stan Sulsel lebih spesial dan lebih besar. Penyelenggara mengaku kagum karena Sulsel yang baru ikut pameran tapi langsung mendapat apresiasi luar biasa,” tutur Lies.

Bahkan, Lies melanjutkan, di tahun 2021, Sulsel bersiap menjadi ikon dan tuan rumah penyelenggaraan Inacraft.

Lies menyebutkan pameran kerajinan ini adalah kesempatan bagi Sulawesi Selatan menampilkan karya terbaik dari para perajin dan kekhasan dari masing-masing daerah yang tersebar di wilayah Sulawesi Selatan.

“Di pameran 2020 ini kami akan menonjolkan tiga daerah seperti kerajinan Toraja, sutera dan adat masyarakat Kajang,” bebernya.

Sementara Koordinator Inacraft Sulsel, Deviyanti Faisal mengatakan pameran galeri ini akan fokus melakukan kurasi, khusus pada produk unggulan dari berbagai daerah di Sulsel.

“Bentuknya adalah galeri eksklusif produk unggulan khas Sulawesi Selatan dengan tempat yang akan didesain senyaman mungkin untuk pengunjung,” jelasnya. (Ant)